hariancewek.com – Motivasi adalah kata-kata yang diberikan oleh satu orang pada orang lainnya dalam bentuk tulisan atau secara langsung. Kata-kata ini diberikan sebagai penyemangat agar orang tersebut bisa bertahan untuk menghadapi segala macam permasalahan hidupnya. Berkaitan dengan pekerjaan, ada beberapa kata motivasi kerja keras. Berikut ini adalah beberapa diantaranya:
-
Semua butuh kerja keras, tidak bisa hanya menggunakan kecerdasan
Dalam dunia kerja, banyak orang yang menjadi sombong karena ia memiliki kecerdasan yang lebih dibandingkan orang lain. Padahal, kecerdasan saja tidak akan membuat seseorang menjadi sukses. Dibutuhkan pula semangat dan sifat kerja keras bila ingin mendapatkan kesuksesan. Tidak hanya itu, berperilaku baik kepada sesama juga akan membuat jalan Anda menjadi lebih mulus menuju kepada kesuksesan.
-
Keberhasilan hanya datang pada pekerja keras
Untuk bisa mencapai keberhasilan, Anda harus merasakan kegagalan. Penemu-penemu besar seperti Thomas Alva Edison bahkan mengalami kegagalan berpuluh atau bahkan beratus-ratus kali. Bisa Anda bayangkan bisa Thomas Alva tidak memiliki semangat kerja keras? Hal ini membuktikan bahwa Anda harus tegar dalam menghadapi kegagalan. Percayalah bahwa suatu saat nanti, akan tiba masa dimana Anda akan mendapatkan keberhasilan sebagai buah kesabaran dan kerja keras Anda.
-
Selalu bersyukur
Mengeluh adalah hal yang mudah untuk dilakukan, berbeda dengan syukur. Sulit sekali bagi kita untuk bersyukur atas apa yang sudah Tuhan berikan untuk kita. Ada orang yang mengeluh karena gajinya sedikit, padahal ada orang lain yang bahkan tidak punya pekerjaan. Ada juga orang yang mengeluh karena lelah, padahal ada orang lain yang berharap bisa merasakan hal tersebut. Tidak ada kehidupan yang sempurna, karena itulah Anda harus belajar untuk selalu bersyukur atas keadaan apapun.
-
Hasil adalah output dari kerja keras
Percayakah Anda bila ada yang mengatakan bahwa semua hasil adalah output dari kerja keras? Apapun yang Anda usahakan atau kerjakan, itulah hasil yang akan Anda dapatkan. Misalnya, Anda memilih mengorbankan waktu liburan untuk lembur pekerjaan. Hasilnya, Anda memiliki uang yang lebih banyak dari hasil lembur tersebut. Karena itulah, Anda harus terus berusaha keras agar output yang didapatkan bisa menjadi lebih baik dari hari ke hari.
-
Manusia berkembang seiring dengan kerja keras
Saat sedang bekerja keras, tidak jarang seseorang mengalami kegagalan. Karena kegagalan itulah, manusia menjadi belajar dan berkembang. Tahukah Anda bahwa perkembangan inilah yang sangat mahal dan berharga? Anda akan ditempa dengan sendirinya oleh kegagalan. Hal-hal yang Anda lakukan untuk bisa lolos dari kegagalan tersebut adalah hal yang tidak bisa dibayar dengan apapun juga.
-
Sukses tidak memiliki rahasia
Apabila Anda bertanya kepada orang sukses tentang rahasianya, ia akan menjawab tidak ada rahasia. Memang, tidak ada rahasia yang dibutuhkan untuk menjadi sukses. Tetapi, ada hal-hal yang perlu Anda persiapkan, seperti persiapan dan kerja keras. Tidak hanya itu, Anda juga harus bisa mengambil pelajaran dari kegagalan yang sudah pernah Anda lewati sebelumnya. Dengan itu, Anda bisa lebih dekat dengan kesuksesan.
Kata-kata motivasi diatas bisa menjadi pemicu, baik untuk diri sendiri maupun orang lain agar mau untuk terus bekerja keras. Jangan menyerah hanya karena Anda pernah gagal, sebaliknya, jadikan kegagalan sebagai pengalaman yang tidak akan Anda ulangi lagi. Jadi, apakah Anda sudah siap untuk bekerja keras?
Baca juga: Kumpulan Kata-kata Bijak Tentang Kehidupan Yang Paling Menyentuh