Bisa hamil dan melahirkan seorang anak tentunya menjadi dambaan bagi setiap wanita diseluruh dunia. Ya, terlebih bagi yang baru saja menikah, dimana merekalah yang paling mendamba-dambakan hal tersebut. Pasalnya, memiliki momongan merupakan hadiah terindah yang diberikan oleh Tuhan. Pada dasarnya, masa subur merupakan sebuah fase dimana sel telur sudah siap untuk dibuahi. Itu artinya, apabila seorang wanita melakukan hubungan badan maka peluang kehamilannya semakin terbuka lebar. Hal ini bisa dihitung dengan aplikasi kalender masa subur.
Maka dari itu, penting untuk mengetahui cara menghitung kalender masa subur bagi wanita yang sedang menjalani program kehamilan. Umumnya siklus haid wanita memiliki jarak berkisar 28 hingga 32 hari.
Akan tetapi, tidak semua wanita itu memiliki siklus haid yang sama. Pasalnya, ada sebagian wanita yang justru memiliki siklus mensturasi lebih singkat atau bahkan lebih lama. Nah, secara kebetulan juga pada kesempatan kali ini akan merekomendasikan 3 aplikasi kalender masa subur yang terbaiknya. Maka dari itu, simaklah baik-baik ulasan di bawah ini.
1. Glow
Aplikasi Glow ini sangat membantu bunda untuk menandai tanggal masa subur. Lantas, bagaimana cara menggunakannya? Dalam hal ini, bunda hanya tinggal menginput tanggal haid serta suhu tubuh. Dengan demikian, secara otomatis aplikasi tersebut akan menandai tanggal mana yang mempunyai peluang kehamilan paling tinggi.
Contohnya, bunda haid pertama bunda terjadi di usia 13 tahun dan menyelesaikan menopause di usia 56 tahun. Itu artinya, selama 43 tahun merupakan periode masa suburnya. Kendati angka-angka tersebut hanya rata-rata, namun tetap saja usia reproduksi setiap wanita cukup panjang.
Kembali lagi ke aplikasi Glow, dimana ia dibekali dengan fitur yang dapat bunda gunakan untuk mengetahui kehamilan serta perkembangan bayi. Tak hanya itu, tersedia juga fitur yang dapat mengatur menstruasi dan kehidupan seks.
Aplikasi Glow ini bisa bunda dapatkan secara gratisan di Play Store. Namun, adapula fitur-fitur di aplikasi Glow yang harus bunda beli. Bahkan, bunda juga bisa daftar untuk menjadi keanggotaan premium, serta bisa mengakses pesan pribadi dengan anggota pengguna aplikasi Glow lainnya.
2. Clue
Menurut kabar yang beredar, aplikasi Clue ini dibuat oleh American College of Obstetricians and Gynaecologist. Tak berbeda dengan aplikasi Glow, yang mana Clue juga akan memudahkan bunda dalam melacak periode menstruasi pada setiap bulannya.
Untuk menjalankan fungsinya, maka aplikasi Clue akan mengambil semua info bunda untuk dianalisa dan diidentifikasi. Ya, mulai dari siklus menstruasi sampai gejala PMS. Sebenarnya aplikasi Clue ini tersedia secara gratisan di Play Store.
Namun, terdapat juga beragam fitur berbayar tambahan seperti fitur ringkasan kesuburan bulanan, yang nantinya akan dikirimkan ke email pengguna.
3. Natural Cyles
Melalui aplikasi Natural Cyles, maka bunda bisa memantau suhu tubuh selama siklus haid. Bukan hanya itu, aplikasi ini juga akan memberitahu ketika bunda melakukan hubungan intim tanpa kondom.
Aplikasi Natural Cyles akan bekerja dengan menggunakan thermometer cerdas, sehingga bunda bisa mengetahui masa subur serta dapat meningkatkan waktu yang tepat untuk melakukan hubungan intim tanpa alat kontrasepsi seperti kondom maupun pil.
BACA JUGA : Cara Memikat Pria Sesuai Hobinya
Akan tetapi, aplikasi Natural Cyles ini tidak bisa bunda dapatkan secara gratisan lho. Dengan kata lain, bunda harus membayar agar bisa menggunakan aplikasi Natural Cyles.
Nah, itulah beberapa aplikasi kalender masa subur terbaik yang paling recommended.